
Apakah Anda ingin mempunyai toko online? Atau Anda ingin membuat toko online sendiri, tidak usah toko online besar seperti Amazon atau seperti Tokopedia dan Bukalapak, cukup toko online sendiri yang bisa Anda gunakan untuk menjual produk-produk Anda kepada konsumen seperti perhiasan, aksesoris, atau ebook setiap hari, yang mana kostumer bisa meninggalakn ulasan dan membaca blog Anda.
Sebagai pembuat web, saya juga mempunyai toko online. Toko online bisa dijadikan penghasilan harian, sementara jasa pembuatan web dijadikan pemasukan tak terduga. Sebenarnya toko online saya hanya pelengkap buat mencari sesuap nasi. Tapi bagi Anda yang benar-benar ingin terjun ke dunia bisnis online, dalam hal ini jualan online, maka mempunyai toko online mesti Anda pertimbangkan.
Nah, bagaimana cara membuat toko online?
Membuat toko online dengan WoocommerceSebenarnya, Anda tak perlu bingung cara membuat toko online, serahkan saja pada kami, dan Anda tinggal fokus pada penjualan.
Mumbuat toko online itu sangat mudah, kalau Anda bisa melakukan instalasi blog wordpress dan melakukan setting, maka Anda bisa membuat toko online.
Dalam artikel ini kita akan membandingkan eCommerce Software lalu melihat mengapa membuat sebuah toko online dengan menggunakan WordPress dengan satu plugin yang gratis. Sebenarnya, banyak sekali plugin WordPress untuk membuat toko online yang bisa Anda manfaatkan.
Untuk membuat toko online, banyak sekali software yang bisa digunakan, antara lain Shopify, Magento, Prestashop, BigCommerce, Zen Cart dan WordPress. Untuk mengetahui semua jenis software itu, Anda bisa melakukan pencarian di Google.
Menggunakan Plugin WordPress yang paling banyak di download.
Jika Anda saat ini mempunyai blog atau website berbasis WordPress, maka Anda bisa menyulapnya menjadi toko online hanya dengan menggunakan sebuah plugin. Ya, sebuah plugin yang bernama Woocommerce.
WooCommerce merupakan software besar. Dibundel menjadi sebuah plugin. Dengan menginstal plugin ini, dan melakukan setup sedikit, maka jadilah website atau blog WordPress Anda menjadi sebuah toko online. Woocommerce bukanlah sebuah plugin biasa, plugin ini didownload oleh sekitar 20-30 ribuan setiap minggu, dan saat ini telah didownload oleh lebih dari 28 juta pengguna WordPress.
Mengapa menggunakan Woocommerce?
- Mudah digunakan. Anda dapat menginstal WooCommerce dalam dua klik saja, menyelesaikan setup lebih dari 10 klik, maka toko online Anda sudah jadi.
- Kompetible dengan hampir semua theme. WooCommerce dibuat untuk theme WordPress. Anda dapat melihat apakah tema Anda kompatibel, begitu banyak theme WordPress gratis ataupun premium yang kompetibel dengan plugin ini.
- Halaman Lengkap. Ketika Anda menginstal WooCommerce ke blog WordPress Anda secara otomatis mendapatkan halaman toko, keranjang belanja, Account dan Checkout, secara otomatis tanpa perlu melakukan penyesuaian kode.
- Pelanggan tetap senang. Pelanggan tetap senang. Ketika Anda menjual produk yang dibutuhkan pelanggan yang dengan mudah dapat melakukan pembelian dibandingkan dengan di toko besar online lainnya (karena belanja di toko online Anda, pelanggan tak perlu melakukan login atau mendaftar sebagai pengguna) alias tidak ribet.
Demikianlah sedikit artikel mengenai Bagaimana dan Mengapa Anda Harus Menggunakan WooCommerce untuk Toko Online Anda, semoga bermanfaat. Bagi yang ingin membuat toko online yang lebih bagus dari pada menggunakan Woocommerce, silahkan hubungi kami.